Kamis, 30 Desember 2010

Membangun Kumbung jamur

Dalam hal ini tidak perlu terlalu besar, kita dapat membangun secara bertahap jika hasil yang dirasa kurang pas untuk membeli sebuah mobil pickup…he.he.he. Sebagai acuan, untuk membangun kumbung berkapasitas 2000 baglog, kita dapat mengoptimalkan ruang sebesar 4m x 5m dengan tinggi 5-6m. Triknya, kita hanya perlu membuat konstruksi rak setinggi 2,5m dengan jarak 0,5m antar raknya. Memang terlihat menyusahkan apabila kita panen nanti. Bila kepadatan baglog bagus kita dapat menyusunnya menjadi 4-5baglog, tetapi bila kurang kita dapat menyusunnya maksimal 3susun saja.

Bahan yang digunakan cukup mudah dan murah didapatkan, seperti bambu untuk penyangga dan dinding, atap dari daun tebu kering atau jerami padi, plastik bening (untuk jamur kompos), semen dan pasir untuk cor kaki-kaki bambu penyangga kumbung (digunakan agar semakin kokoh dan tidak dirambati semut atau hama pengganggu karena nantinya bisa kita beri oli bekas secukupnya.

Sirkulasi udara juga perlu diperhatikan, jangan terlalu banyak angin. Cahaya matahari pun terbatas, mungkin hanya masuk melalui sela-sela dinding/bilik bambu. Di bagian atap kita beri sedikit jendela modifikasi yang bisa kita buka dan tutup sebelum/setelah kita panen.

Tidak ada komentar: